Assalamu'alaikum

Assalamu'alaikum
Salam Ukhwah... Mari berbagi kisah

Selasa, 23 Maret 2010

wanita sholeha


“Dunia ini adalah perhiasan, dan sebaik-baik perhiasan adalah Wanita Sholehah…”

Hawa….. sadarkah engkau, sebelum datangnya Sinar Islam engkau dizalami, hak engkau dicerobohi, engkau ditanam hidup-hidup, tiada penghormatan sedikitpun dari kaum adam, engkau hanya digunakan sebagai alat untuk memuaskan hawa nafsu mereka.
Tapi kini bila Rahmat Islam menyelubungi alam, bila Sinar Islam berkembang, derajat engkau diangkat, kehormatanmu terpelihara, engkau dihargai, dan mandapat tempat disisi Allah sehingga tiada sebaik-baik hiasan didunia ini melainkan wanita sholehah....
lalu hawa... kenapa engkau tak menghargai nikmat iman dan islam itu? Kenapa mesti engkau mesti ragu dalam menaatiNya?? Kenapa masih segan mengamalkanNya? Kenapa masih was-was mematuhiNya??

Wahai Hawa, sadarlah engkau... kau dapat menggoncang dunia dengan melahirkan manusia yang hebat, yakni yang soleh dan solehah, kau bisa menggoncang dunia dengan menjadi isteri yang taat serta memberi dorongan dan dukungan kepada suami...

Hawa… andai engkau belum menikah , jadilah anak solehah untuk kedua ibu bapakmu, jangan kau risaukan jodohmu, sungguh terlalu indah dan mahal eloknya rupamu untuk diperlihatkan pada semua orang,
Jagalah auratmu, cukup suamimu nantinya yang mengetahui betapa anggunnya dirimu, pelihara akhlakmu, kuatkan pendirianmu. Pun ketahuilah Lelaki yang baik bukanlah yang memilihmu sebagai pendampingnya dengan melihat paras rupa, lelaki yang soleh tidak memilih teman hidupnya melalui keayuan, kemanjaan, dan kemampuannya menggoncang iman lelaki. Tetapi lelaki yang baik adalah yang menilai wanita melalui akhlaknya, pribadinya, dan yang terpentinga dalah agamanya. Lelaki yang baik juga takkan mau bermain cinta untuk memuaskan syahwatnya...

wahai hawa, andai engkau telah bersuami jadilah isteri yang meringankan beban suami, apabila engkau telah menjadi seorang ibu, didiklah anak-anakmu sehingga dia tidak gentar memperjuangkan ad-din Allah...

Wahai hawa, permata dunia, emas dan berlian ...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar